Pada tanggal 17 September 2015, Supercell resmi merilis update terbaru game CoC v.7.200.12. Pada update tersebut Supercell menambahkan:
- Lightning spell Lv.7
- Tambahan 25 wall untuk Town Hall Lv.10
- Desain wall baru, terutama untuk wall Lv.11
- Perbaikan spell Poison, Earthquake dan Freeze
- Clan War Tiebreaker
Lightning Spell Lv.7
Biasanya spell petir digunakan oleh para pengguna dragon untuk menghancurkan Air Defense, dan untuk Spell petir Lv.7 ini, kamu bisa menghancurkan air defense di Town Hall Lv.10 hanya dengan 2x spell petir saja.
Tambahan 25 Wall untuk TH 10, dan Desain Wall Baru
Town Hall Lv.10 yang awalnya hanya mempunyai jatah wall sebanyak 250, pada update kali ini Supercell menambahkan jatah 25 wall lagi untuk Town Hall Lv.10, selain itu, tampilan Wall Lv.11 yang awalnya berwarna biru, sekarang berubah menjadi warna Oranye. Hal ini mungkin dilakukan agar warna wall serasi dengan warna Town Hall.
Perbaikan Spell Poison, Earthquake, dan Freeze
Perbaikan Spell Earthquake
Pada Update kali ini, spell Earthquake menggunakan persentase kehancuran sebesar 25%, jadi sebesar apapun HitPoint sebuah bangunan, damage yang akan dihasilkan Spell Earthquake ini tetap 25%.
Perbaikan Spell Poison
Pada Spell Poison yang baru ini, semakin lama berada di area spell poison, maka damage dari spell poison tersebut akan semakin meningkat, jadi jika troop dengan hitpoint kecil hanya melewati area spell poison, troop tersebut tidak akan langsung mati, kecuali jika troops tersebut berada cukup lama di dalamnya, dan bahkan dengan Spell Poison yang baru ini, kamu bisa memusnahkan seekor naga dengan 2x spell poison.
Perbaikan Spell Freeze
Sebelumnya, spell freeze hanya dapat digunakan untuk membekukan defense dan troops darat, namun di update kali ini, kamu juga bisa membekukan troops yang terbang.
War Tiebreaker
Biasanya penentu kemenangan clan war adalah jumlah bintang yang kita dapatkan ketika menyerang, tapi sekarang ada 1 penentu lagi, yaitu, total Destruction atau kehancuran.
Jadi misalkan saat kamu menyerang, dan kamu mendapatkan 2 bintang dengan total kehancuran 75%, kemudian musuhmu juga menyerang dan mendapatkan 2 bintang dengan total kehancuran 50%, secara jumlah bintang, kamu memang seri, tetapi secara total kehancuran kamu menang.
0 Response to "Update CoC September 2015"
Posting Komentar